Obyek Wisata "Kebun Kopi" Gunung Bisa

Rabu, 03 Januari 20180 komentar




Kuonoto.net_Berbeda dengan objek wisata lainnya. Objek wisata ini menawarkan panorama indah kebun kopi. Hamparan pohon kopi mulai dari pintu masuk menghiasi obyek wisata satu ini. Di pintu masuk disediakan aneka racikan kopi yang berasal dari kebun kopi itu sendiri.




Obyek wisata yang terletak di desa Lonu Kec. Bunobogu ini, memiliki lahan seluas kurang lebih 1 ha dan semua ditumbuhi pohon kopi yang tingginya sudah mencapai 1 meter dan bahkan lebih. Buah kopi yang sudah berwarna merah menambah indahnya kebun kopi ini. Ditambah lagi dengan tempat-tempat untuk berfoto-foto, sehingga banyak pengunjung yang mengabadikan keberadaan mereka di obyek wisata yang satu ini.




Selain itu, pihak pengelolah menyediakan lahan parkir yang memadai untuk kendaraan pengunjung, baik roda dua maupun roda empat.

Demikian info yang bisa admin share untuk anda, semoga bermanfaat.


Comments
 
Support : Creating Website | KUONOTO | TANDANIO
Copyright © 2022. KUONOTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template